Bayi

Tips Mengatasi Ruam Popok Pada Bayi

Bunda memiliki buah hati adalah anugerah terindah yang tidak bisa terbayarkan oleh apa pun. Keceriannya, senyumnya mampu membuat Bunda luluh lantah walau rasa lelah mendera. Sayangnya, hal ini pun bisa berbalik mana kala si kecil juga sedang sakit. Anda pun seolah hanyut dalam kesakitanya.

Bagi Bunda yang masih memiliki bayi, penyakit seperti ruam popok seringkali menyerangnya. Hal ini harus menjadi perhatian khusus para Bunda. Penggunaan popok yang tidak tepat menjadi salah satu faktor penyebab ruam pada bokong si kecil.

Bunda pun bisa memperhatikan beberapa gejala yang nampak saat si kecil terserang ruam. Seperti halnya, kulit pada bokongnya yang bewarna kemerahan serta agak bengkak.

Hal ini diakibatkan karena kulit bayi relatif lebih tipis, bersifat mudah menyerap sesuatu dan kelembapanya cepat hilang. Tidak hanya terdapat pada bokong, biasanya ruam pun bisa timbul di area sekitar paha dan alat kelamin. Karena itu, Bunda harus jeli memperhatikan area tersebut

Gejala lain yang nampak yakni, si kecil akan lebih sering menangis karena merasa tidak nyaman dengan ruam yang dideritanya. Jadi, jika si kecil menangis lebih lama atau lebih kencang dari biasanya, Bunda patut curiga.

Tidak hanya itu, si kecil pun dapat mengalami gangguan tidur karena ketidak nyamanan tadi. Si kecil pun akan merasakan gatal-gatal hingga nyeri saat tidur. Tentu saja hal ini akan berpengaruh pada berkurangnya jam tidur si kecil. Yang perlu Bunda ketahui, jika sampai hal ini terjadi tentu saja akan menggangggu tumbuh kembangnya.

Dalam hal ini Bunda harus benar-benar memperhatikan apakah pemakaian popok sudah benar atau tidak. Popok sendiri memiliki dua jenis, yakni popok disposable atau sekali pakai, dan cloth diaper atau popok kain yang bisa dicuci dan dipakai kembali. Cloth diaper ini secara tekstur lebih ramah pada kulit bayi. Yang biasanya menyebabkan ruam popok adalah popok sekali pakai.

Jika si kecil buang air besar, Bunda harus mengelap bokong bayi dari bagian paling depan karena paling bersih hingga bagian paling kotor, yaitu bagian belakang. Gunakanlah lap hangat dan mengganti lapnya jika yang sebelumnya sudah kotor. Setelah itu, kita bisa beri sedikit cream anti ruam.

Kemudian, pastikan posisi popok baru secara benar sesuai dengan petunjuk pemakaian. Dan terakhir, pastikan dalam sehari si kecil terbebas dari popok selam kurang lebih dua puluh menit agar kulitnya bisa bernapas. Dewi

Artikel Lainnya

Komentar Bunda

ananoer

nice info

Irvia0404

terimakasih bunda

Triana

Terima kasih infonya bunda

Lihat Komentar Lainnya

Copyright 2009 - 2022 Konimex. All right reserved
Copyright 2009 - 2022 Konimex.
All right reserved