ASI merupakan makanan yang penting untuk diberikan pada bayi sejak lahir. Asi mengandung berbagai nutrisi penting yang diperlukan oleh Si Kecil untuk tumbuh dan berkembang. Namun, pemberian ASI juga harus memperhatikan jangka waktunya. Seiring dengan perkembangan Si Kecil, Bunda juga harus mulai memperkenalkannya dengan jenis makanan lainnya. Hal tersebut berfungsi untuk melatih organ pencernaannya agar bisa beradaptasi. Lalu, makanan pendamping ASI apa saja yang tepat untuk diberikan pada Si Kecil setelah berusia 6 bulan? Berikut beberapa contohnya.
Buah Alpukat
Buah alpukat mengandung lemak sehat yang baik untuk bayi. Selain itu, buah yang satu ini juga sifatnya tidak begitu asam sehingga aman dikonsumsi Si Kecil. Alpukat juga akan membuat Si Kecil kenyang. Bunda bisa mencampurkannya dengan ASI. Caranya, cuci bersih buah alpukat, lalu belah menjadi dua. Ambil daging buahnya, lalu lumatkan hingga halus. Campurkan dengan ASI, lalu berikan pada Si Kecil.
Oatmeal
Oatmeal ini ternyata tak hanya baik bagi orang dewasa untuk memelihara kesehatan jantung, tapi juga bisa diberikan sebagai makanan pendamping ASI. Asalkan Bunda memasaknya dengan matang sehingga cukup lunak untuk dikonsumsi Si Kecil, ya. Caranya, Masak satu sendok makan oatmeal sampai matang, lalu tambahkan dengan ASI.
Bubur Jagung
Untuk membuat makanan pendamping ASI yang satu ini, Bunda memerlukan dua sendok makan nasi tim dan butiran jagung yang sudah diparut lembut. Pilih jagung yang manis ya, Bunda. Caranya, masak nasi hingga menjadi bubur setengah matang. Setelah itu, masukkan parutan jagung manis, lalu aduk hingga rata. Angkat dan berikan pada Si Kecil.
Pisang
Selain alpukat, satu lagi buah kaya nutrisi yang juga mengenyangkan adalah pisang. Pisang mengandung asam folat dan juga vitamin C. Sekali lagi, pilih yang rasanya tidak terlalu manis, asal tidak asam karena bisa melukai lambung Si Kecil. Lumatkan buah pisang, lalu berikan pada Si Kecil. Bunda bisa mencampur ini dengan bubur nasi tim jika perlu.
Bubur Beras Merah
Bunda juga bisa memberikan beras merah dalam bentuk bubur untuk dikonsumsi Si Kecil. Beras merah mengandung zat besi dan juga magnesium yang dapat menguatkan tulang Si Kecil. Dibanding beras putih, beras merah mengandung serat yang lebih banyak sehingga sangat baik untuk diberikan pada Si Kecil. Dengan bubur beras merah, Si Kecil akan kenyang lebih lama.
Wortel dan Ubi
Wortel mengandung vitamin A yang baik untuk meningkatkan kesehatan mata Si Kecil. Dipadu dengan ubi jalar yang mengenyangkan, Si Kecil pasti akan suka. Kupas ubi jalar dan juga wortel. Rendam wortel di dalam air garam sebentar saja, lalu rebus keduanya hingga empuk. Setelah itu, lumatkan dengan blender. Bunda bisa menambahkan sedikit ASI sebelum memberikannya pada Si Kecil.
Makanan pendamping ASI yang diberikan sebaiknya bukan yang memiliki tekstur terlalu padat karena kondisi organ pencernaan Si Kecil belum sempurna. Ada baiknya juga Bunda menghindari bubur instan. Sebaliknya, masak sendiri bahan makanan agar nutrisi dan kebersihannya tetap terjaga. Dengan memberikan MPASI, bukan berarti Bunda bisa berhenti memberinya ASI. Sebaliknya, berikan ASI sampai Si Kecil menginjak usia dua tahun.
Photo credit: Philippe Put (flickr.com)
Yiyin_29
Ok