Bayi

Yuk, Kenali Fase Bonding dalam 1000 Hari Pertama Kehidupannya!

 

Tahukah Bunda, 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) anak itu sangat penting? Waktu 1000 HPK ini terhitung sejak pembentukan janin dalam kandungan hingga sekitar usia 2 tahun. Pada waktu ini, tumbuh kembang serta perkembangan kognitif Si kecil terjadi dengan sangat pesat. Tidak hanya itu, waktu 1000 HPK ini juga sangat penting untuk membangun bonding Bunda bersama Si Kecil. Demikian pentingnya waktu ini, sehingga seringkali disebut sebagai window of opportunity atau masa emas anak.

Belakangan  ini, 1000 HPK sering dibicarakan, terutama terkait dengan permasalahan gizi dan stunting. Padahal, 1000 HPK tidak hanya terkait dengan pemenuhan gizi. Ada banyak hal lain yang juga harus Bunda perhatikan selama periode krusial Si Kecil ini. Misalnya, pola pengasuhan, perawatan dan pemantauan kesehatan rutin, imunisasi lengkap, hingga pemberian kasih sayang serta membangun bonding. Ikatan bonding yang terbangun sejak kecil ini berpengaruh terhadap kedekatan fisik dan emosional antara Si Kecil dengan  orang tua nantinya.

 

Bunda, momen #BondingAlamiBunda tidak terjadi begitu saja selama 1000 HPK. Ada tahapan-tahapan yang akan Bunda dan Si Kecil alami, yaitu:

 

  1. Pre-Attachment (usia 0-6 minggu)
    Bonding sudah mulai terjadi sejak dalam masa kehamilan. Bonding ini bisa dilakukan oleh Bunda, Ayah, dan keluarga yang lain dengan mengelus-elus perut Bunda serta mengajaknya berbicara.

  2. Attachment in the Making (6 minggu-6 bulan)
    Dengan seringnya interaksi yang dibangun sejak dalam kandungan, maka saat lahir pun Si Kecil telah memiliki ikatan dengan Bunda, Ayah, dan keluarganya. Si Kecil akan familiar dan merasa tenang dengan suara yang sering didengarkannya selama berada dalam kandungan.

  3. Clear-Cut Attachment (6 bulan-2 tahun)
    Intensnya interaksi yang dibangun sejak dalam kandungan, membuat Si Kecil telah memiliki secure attachment atau kedekatan emosi dengan anggota keluarga yang dipercayanya. Terutama, kedekatan emosi dengan Bunda yang telah mengandungnya selama 9 bulan.

 

 

Bunda, ayo membangun #BondingAlamiBunda yang kuat sejak 1000 HPK. Bonding yang kuat ini bisa Bunda jalin bersama dengan Konicare Minyak Telon Plus 3in1. Oleskan sambil pijat lembut tubuh Si Kecil dengan Konicare Minyak Telon Plus 3in1. Produk terbaru dari Konicare ini diperkaya dengan Jojoba Oil. Terbuat dari bahan-bahan alami pilihan, Triple Action Formula-nya efektif untuk menghangatkan dan mencegah perut kembung, melindungi dari gigitan nyamuk hingga 8 jam, dan menjaga kelembutan kulit bayi yang masih sensitif. Wanginya lembut alami, tanpa tambahan parfum. Yuk, mulai jalin #BondingAlamiBunda dengan Konicare Minyak Telon 3in1!

Copyright 2009 - 2022 Konimex. All right reserved
Copyright 2009 - 2022 Konimex.
All right reserved