Saat itu waktu sudah menunjukan jam 21.00, mata Balqis (2 tahun) sudah terlihat mulai memerah karena kantuk, dia pun sudah terlihat beberapa kali menguap dan menggisik-gisik matanya. Tapi semua itu tidak menyurutkan semangatnya, gerakannya masih saja lincah ketika bermain.
Karena tahu kalau Balqis sudah mengantuk, saya pun beberapa kali mengajaknya untuk tidur, tapi tetap saja menolak. Bahkan ketika dipaksa, bukannya menurut, malah Balqis menangis meminta mainannya di kembalikan. Sampai jam 22.00 pun Balqis belum saja tidur, dia masih asik dengan mainannya yang baru, yang berupan pancingan ikan berbentuk puzzle mini.
Apakah anda juga pernah mengalami peristiwa seperti digambarkan diatas? Entah karena kasihan atau memang ingin mendisiplinkan, mungkin lama kelamaan anda akan merasa jengkel dengan tingkahnya tersebut. Apalagi kalau anda sendiri sudah merasa cukup ngantuk, dan sang suami pun sudah terlihat gelisah karena terbayang pekerjaan yang akan dia kerjakan besok sambil menahan kantuk.
Sabar, sebaiknya anda jangan buru-buru marah, mendingan anda mempraktekan beberapa tip bagaimana cara saya menaklukan Balqis ketika dia susah diatak tidur.
Irvia0404
terimakasih bunda