Hidup di era milenial seperti sekarang ini tentu kita sudah tidak asing dengan penggunaan gadget dan teknologi. Namun, tak sedikit orang tua yang sudah memberikan gadget untuk Buah Hati sebagai sarana hiburan, yang akhirnya membuat si Kecil malah menjadi kecanduan dan berdampak pada tumbuh kembangnya.
Perlu Bunda ketahui, penggunaan gadget tak selamanya memberikan dampak negatif apabila digunakan dengan tepat serta dibatasi penggunaanya. Lalu bagaimana memberikan batasan penggunaan gadget yang tepat untuk balita? Simak informasinya berikut ini ya, Bun.
Waktu ideal Buah Hati menatap gadget adalah tidak lebih dari 1 sampai 2 jam setiap harinya. Dampingi si Kecil serta pilihlah aplikasi yang benar-benar memberikan manfaat untuknya. Bunda juga bisa memberikan contoh yang baik dengan membatasi diri untuk memegang gadget di depan si Kecil, sehingga ia tidak selalu ingin bermain ponsel di waktu luangnya.
Hindari membiasakan anak bermain gadget terlalu lama sehingga berisiko membuatnya menjadi kecanduan! Banyak orang tua yang berpikir, si Kecil akan ketinggalan zaman jika tidak diperkenalkan dengan gadget sejak dini. Tapi tahukah Bunda, ternyata ada beberapa dampak yang ditimbulkan jika si Kecil sudah kecanduan gadget. Salah satu dampak yang terjadi adalah gangguan terhadap perkembangan kognitifnya. Karena itu, segera terapkan batasan gadget untuk si Kecil ya, Bun.
Membatasi Buah Hati bermain gadget adalah sama dengan mendisiplinkan diri sendiri. Usahakan Bunda tidak mengakses gadget saat Bersama si Kecil atau di sela-sela kumpul keluarga. Terapkanlah aturan durasi sesuai klasifikasi usia, dan lakukan aktivitas pengganti seperti bersepeda, menyiram tanaman atau berenang. Rutin melakukan aktivitas fisik diluar ruangan nyatanya dapat mengasah si Kecil lebih kreatif dan menghindarkan si Kecil dari bahaya obesitas akibat kurangnya bergerak.
Berikan juga pakaian yang nyaman dan jangan lupa selalu lindungi tubuh si Kecil dari gigitan nyamuk dan serangga dengan Konicare Minyak Telon Plus dan juga Konicare Minyak Kayu Putih Plus untuk si Kakak. Kedua produknya mengandung bahan alami yang berkhasiat meredakan perut kembung dan memberikan rasa hangat pada tubuh saat ia beraktivitas. Selain itu juga menghindarkan si kecil dari gigitan nyamuk atau serangga saat ia beraktivitas.
Nah, Bunda, dengan membatasi gadget di lingkungan keluarga, si Kecil pun tidak akan bergantung terhadap gadget. Yuk, perbanyak quality time dengan keluarga. Semoga infonya bermanfaat ya
MomyhAmy
Thanks