Manfaat yang paling utama adalah relaksasi bun. Dengan melakukan pengaturan nafas atau senam nifas maka saraf disekujur tubuh yang semula tegang bisa segera mengendur. Perlahan ibu akan merasa lebih tenang dan semakin tenang.
Selain itu manfaat senam nifas juga bisa membantu mengembalikan posisi rahim ke bentuk semula loh bun. Senam nifas ini bisa mempercepat kondisi ibu kembali pulih seperti semula.
Manfaat senam nifas juga bisa membantu menghilangkan rasa lelah, rasa stress dan tubuh kurang energi.
Pasca persalinan, kita dilarang untuk tidur karena biasanya 2-3 jam pertama dokter atau bidan melakukan observasi. Pada jam-jam berikutnya senam nifas bisa kita lakukan dan membantu kita untuk mengurangi rasa sakit dibagian rahim. setelah melahirkan, beberapa waktu sekali perut akan sakit, rasa sakit yang luar biasa dialami sebagian wanita dan ini disebabkan rahim yang membengkak dan berusaha kembali ke posisi semula.
Semoga Bermanfaat ya bun.