Judul Thread > Jemput Si Buah Hati Di Hari Pertama Sekolahnya

1 of 1 Pages
  • 1
Nov 20, 2014, 10:59 AM
#1

BundaIda 11 September 2014
BundaIda
Forum Post: 50 member since
11 September 2014

Hari pertama sekolah bagi si kecil adalah momen yang penting untuk kita, karena hal yang baru yang dikerjakan sehari-hari oleh si kecil akan berbeda di hari kedepannya. Ini aku mau share beberapa saran yang aku ambil dari parenting.com untuk menghadapi si kecil dihari pertama sekolahnya :

- Jangan berharap terlalu banyak. Paginya, anak memeluk Anda erat-erat seolah tidak mau dipisahkan. Saat dijemput, ia tidak terlalu tertarik untuk berbicara apa pun. Bisa jadi, ‘drama’ tersebut bahkan akan diulanginya lagi besoknya. Jika ini yang terjadi, jangan dimasukkan ke dalam hati, ya. Anak masih sulit memisahkan antara aktivitas dan tempat. Jadi, bersikaplah seperti saat Anda mengantarnya. Tetap ceria dan penuh cinta.

- Jangan berlebihan. Reaksi Anda saat bertemu (lagi) dengan si kecil mungkin saja terlalu bersemangat sehingga bolak-balik memeluk dan menciumnya. Logikanya, kan, si kecil sangat kangen pada Anda sehingga ia pasti tidak tahan tidak bertemu dengan orang tuanya.

- Beri makanan atau minuman. Mungkin saja, anak masih sangat excited dengan pengalaman barunya, sehingga ia lupa makan atau minum di sekolah. Jadi, tawarkan sesuatu padanya sambil menanyakan apa yang dialaminya di sekolah .

Nov 21, 2014, 16:31 PM
#2

MamahNabila 11 September 2014
MamahNabila
Forum Post: 43 member since
11 September 2014

Iya bun, salah-salah suka ikin mood anakku jadi jelek. :(

1 of 1 Pages
  • 1
Copyright 2009 - 2022 Konimex. All right reserved
Copyright 2009 - 2022 Konimex.
All right reserved