Tips

Memulai Keluarga Yang Sehat

Memiliki keluarga yang sehat membutuhkan waktu dan proses. Semua proses itu bisa dimulai dengan kerjasama dan saling pengertian antar anggota keluarga. Anda bisa memulai cara membangun keluarga yang sehat dengan beberapa tips berikut ini :

  1. Dengarkan ocehan dan cerita si kecil. Anak-anak memiliki dunia dan ceritanya sendiri. Dengarkan ocehan atau cerita-cerita yang tidak masuk akal dari anak-anak. Dengan kegiatan ini, anak-anak Anda akan merasa dihargai.
  2. Olahraga dengan keluarga. Jika Anda tidak memiliki waktu yang tepat berolahraga bersama keluarga di rumah, Anda bisa mencoba mengajak anak-anak berolahraga di akhir pekan. Misalnya dengan berolahraga saat Car Free Day.
  3. Makan malam keluarga. Makan malam bersama akan menciptakan suasana  hangat. Dari makan malam Anda bisa lebih mengenal setiap karakter keluarga Anda, mulai dari suami atau istri hingga anak-anak. Selain perilaku orang tua yang baik di meja makan juga akan berpengaruh pada anak-anak.
  4. Bacakan cerita sebelum tidur. Membacakan cerita pada anak-anak Anda akan  membuat anak rileks menjelang tidur, dan membuat waktu istirahat dan tidur anak Anda akan terjaga.
Copyright 2009 - 2022 Konimex. All right reserved
Copyright 2009 - 2022 Konimex.
All right reserved